0

WAJAH BAHASAKU KINI

Posted by Unknown on 23.47
Di Indonesia sendiri memiliki 700 lebih bahasa daerah dan sudah banyak perkembangan bahasa yang menjadi banyak perubahan yang masuk baik dari luar atau dari dalam negeri sendiri. Bahkan masyarakat perkotaan yang sangat mudah menerima unsur bahasa yang masuk sehingga lebih mudah dipahami yang dapat mempengaruhi perkembangan bahasa itu sendiri.
Maraknya penggunaan bahasa gaul dikalangan anak muda saat ini menjadi booming banyak yang diperkenalkan melalui media sosial, media elektronik seperti televisi. Banyak yang menggunakan bahasa gaul ini dari kalangan anak muda yang sering menonton acara sinetron di televisi bahkan bukan hanya anak muda sampai masyarakat perkantoran pun sudah banyak menggunakan bahasa gaul ini.
Sebagai contoh yaitu 'miapah' = demi apa, 'ciyus'=serius dan masih banyak bahasa lainnya yang semakin marak berkembang. Kata-kata seperti itu justru terdengar lumrah atau biasa saja bagi kalangan yang khusus nya anak muda. Bahaya nya penggunaan bahasa seperti ini terkadang membuat masyarakat itu sendiri tidak sadar diri, semisalnya anak muda yang menggunakan bahasa gaul dengan terbiasa mengakibatkan berbicara dengan orang tua tutur nya akan rusak sehingga bisa saja terjadi kesalahpahaman pembicaraan.
Untuk kedepannya, agar bahasa seperti ini tidak terus menyebarluas, harus ada tindakan agar bahasa Indonesia terus diperhatikan supaya tetap digunakan selayaknya kita berbicara dengan tutur bahasa yang baik jika tidak bisa berbahaya sekali karena banyak pengaruh bahasa daerah lain atau bahkan bahasa asing sekalipun.
Untuk itu, sudah selayaknya kita sebagai masyarakat Indonesia harus selalu menjaga bahasa Indonesia dengan tutur terbaiknya karena bahasa Indonesia adalah alat pemersatu bangsa dan juga sebagai ciri dari identitas bangsa Indonesia itu sendiri dan mempertahankan agar tidak ada terjangan pengaruh bahasa lain.

0 Comments

Posting Komentar

Copyright © 2009 BLOG YUDIE SETYADI All rights reserved. Theme by Laptop Geek. | Bloggerized by FalconHive.